UC auction, Jakarta - Aion Indonesia rutin menggelar kegiatan bertajuk DRIVEPERIENCE sebagai ajang edukasi bagi masyarakat untuk merasakan teknologi canggih kendaraan listrik secara langsung, khususnya lini produk Aion.
Melalui aktivitas DRIVEPERIENCE Aion memberi kesempatan bagi masyarakat luas untuk dapat mengeksplorasi keunggulan teknologi kendaraan listrik Aion. Sejalan dengan komitmen pabrikan dalam mendukung transisi ke era elektifikasi, sekaligus mengedukasi kendaraan listrik sebagai solusi dalam menjawab tantangan lingkungan dan kebutuhan gaya hidup modern.
“Sebagai langkah nyata kami dalam menghadirkan pengalaman langsung kepada konsumen, DRIVEPERIENCE merupakan salah satu jawaban yang bisa menunjukkan bahwa kendaraan listrik bukan hanya alat transportasi. Pada event kali ini, seluruh masyarakat bisa mencoba langsung keunggulan Aion V sebagai SUV urban kami,” jelas Andry Ciu, CEO Aion Indonesia.
Untuk event Aion DRIVEPERIENCE kali ini dijadwalkan bakal berlangsung pada 25 Januari 2025 di NOB Cafe, Bintaro Sektor 7, Tangerang, Banten, mulai pukul 10.00 hingga 17.00 WIB. Pada kesempatan ini, calon konsumen bisa menjajal langsung Aion V, Aion Y Plus dan Hyptec HT.
Baca juga: Aion Gelar DRIVEperience Dengan Konsep Piknik, Ini Jadwalnya
Eksplorasi yang bisa dilakukan pada lini produk Aion antara lain mencoba sistem pengemudian semi otonom, fitur keselamatan mutakhir, hingga pengalaman hiburan interaktif di dalam kabin.
Salah satu produk yang buat penasaran pengunjung Aion DRIVEPERIENCE tentu tak lepas dari kehadiran Aion V yang memiliki daya jelajah hingga 600 kilometer dalam sekali pengisian daya baterai. Aion V menjadi solusi ideal untuk mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil tanpa mengorbankan performa.
Ada juga Aion Y Plus dan Hyptec HT yang bisa dieksplorasi ketangguhan dan juga performanya. Y Plus merupakan mobil compact dengan desain stylish dan interior modern, yang ditujukan untuk konsumen urban yang membutuhkan kendaraan praktis namun tetap elegan.
Di sisi lain, Hyptec HT hadir sebagai kendaraan premium dengan desain futuristik dan efisiensi luar biasa, memberikan pengalaman berkendara yang mengutamakan performa tanpa meninggalkan ramah lingkungan.
Baca juga: Aion Y Plus Diklaim Efisien Untuk Digunakan Berlibur, Ini Penjelasannya!
Sebagai informasi tambahan, Aion V yang menawarkan desain tangguh dengan daya jelajah yang jauh dijual dengan harga di bawah Rp 499 juta. Sedangkan Aion Y Plus, mobil ringkas yang dirancang untuk kebutuhan mobilitas perkotaan dengan fitur berlimpah dijual mulai Rp 419 juta hingga Rp 479 juta.
Sedangkan untuk Hyptec HT, kendaraan premium yang dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dengan teknologi mutakhir, dibanderol mulai dari Rp 691 juta hingga Rp 835 juta. Kehadiran serangkaian produk Aion, diharapkan mampu menjawab kebutuhan segala kalangan masyarakat yang membutuhkan kendaraan ramah lingkungan.
Bagi para peserta DRIVEPERIENCE, Aion Indonesia telah menyiapkan berbagai hadiah menarik melalui double lucky dip, mulai dari portable charger berkualitas tinggi hingga uang tunai dengan nominal mencapai jutaan rupiah.
Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.
(DeF)