teknologi nanoe x

Bedah Teknologi Nanoe X Mitsubishi Xforce, Mampu 'Bunuh' Bakteri dan Virus

calender11-12-2023
clock17:00

UCauction, Semarang - Sesuatu yang berbeda dihadirkan Mitsubishi pada SUV terbaru mereka, yakni Mitsubishi Xforce. Di mana mobil ini dilengkapi dengan teknologi Nanoe X dalam sistem Dual Zone AC yang bertugas untuk membersihkan udara di dalam kabin.

Tugas utama teknologi Nanoe X sendiri ialah membunuh bakteri dan virus di dalam kabin Mitsubishi Xforce. Tentunya fungsinya sangat penting untuk menjaga kenyamanan ketika pengemudi dan penumpang berada di dalam mobil.

Ngabehi Marzuq, Product Planning Departement PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menerangkan, "Fitur ini bisa menghilangkan bakteri dan virus dengan cara men-generate atau menghasilkan ion-ion listrik untuk membuat bakteri itu mati," ujarnya ketika berbincang dengan UC auction di sela-sela test drive di Semarang, Kamis (7/12/2023) lalu.

Tak hanya itu, kegunaan teknologi Nanoe X yang tersemat di sistem Dual Zone AC ialah menjaga kelembapan udara di dalam kabin. Nampaknya fitur ini begitu cocok untuk kaum hawa menjaga kelembapan kulit tetap sehat.

Baca juga: Mengupas Kenyamanan Kabin dan Fitur Hiburan Mitsubishi Xforce

"Ini berkaitan dengan beautyfication atau kecantikan. Di mana fitur ini bisa menjaga kelembapan kulit agar tetap sehat. Kami melakukan kerja sama dengan Panasonic dalam mengembangkan fitur Nanoe X," imbuh Ngabehi.

Cara Kerja Teknologi Nanoe X


Lebih mendalam membahas mengenai teknologi Nanoe X di Mitsubishi Xforce, cara kerja utamanya ialah menghasilkan molekul nano yang meresap ke setiap sudut ruang kabin. Hal ini bertujuan untuk memastikan udara yang dihirup pengemudi dan penumpang tetap terjaga kebersihannya.

Proses itu juga turut membantu meminimalisir pertumbuhan bakteri, virus, dan juga alergen yang dapat menyebabkan gangguan pernapasan atau masalah kesehatan lainnya. Dengan begitu, ketika berada di dalam kabin pengemudi dan penumpang tak sebatas mendapatkan udara segar, namun juga lingkungan kabin yang lebih bersih dan sehat selama perjalanan.

Untuk diketahui, Mitsubishi Xforce merupakan SUV lima penumpang yang dibangun untuk memenuhi pasar otomotif ASEAN. Mobil ini punya desain yang kompak, serta menyajikan pengendalian yang mumpuni menunjang mobilitas.

Baca juga: Menilik Konsumsi BBM Mitsubishi Xforce, Solo-Semarang-Jogja

Desainnya pun terbilang segar, yang memadukan karakter stylish dan futuristik. Ketika berada di dalam kabin, menawarkan kenyamanan, serta fitur-fitur utilitas seperti yang baik, dengan interior yang luas yang didukung berbagai ruang penyimpanan.

Tak hanya Indonesia, mobil rencananya juga diproduksi untuk memenuhi pasar otomotif di sejumlah negara di Asia Tenggara, Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah, serta Afrika.

(DeF)