chery omoda 5 ancap

Chery Omoda 5 Diganjar Keselamatan Bintang Lima ANCAP

calender04-08-2023
clock12:00

UCauction, Jakarta - Chery baru saja mengumumkan pencapaian positif mereka, melalui produk andalannya Omoda 5 yang berhasil meraih peringkat keselamatan bintang 5 dari Australasian New Car Assessment Program (ANCAP) di Australia.

Omoda 5 yang baru diluncurkan pada Maret 2023 lalu untuk pasar Australia, menjadi model pertama Chery untuk pasar 'Negeri Kangguru'. Menyoal keselamatan, mobil ini tak boleh dipandang sebelah mata.

Yuph.. SUV ini diganjar peringkat keamanan ANCAP bintang 5 yang merupakan komitmen Chery terhadap keunggulan dalam keselamatan otomotif. Hal ini memastikan perlindungan maksimal bagi pelanggan dan juga pengguna jalan lainnya.

Baca juga: Dealer Chery Solo Jadi Outlet ke-2 di Jawa Tengah

ANCAP sendiri dikenal dengan evaluasi keselamatan kendaraan yang ketat dan independen. Kali ini tugasnya melakukan penilaian untuk menentukan kinerja keselamatan Chery Omoda 5.

Menurut penilaian ANCAP, Omoda 5 mendapatkan skor 87% untuk Perlindungan Penghuni Dewasa, 88% Perlindungan Penghuni Anak, 68% Perlindungan Pengguna Jalan Rentan, dan 83% Bantuan Keselamatan.


"Kami sangat bangga menerima peringkat keamanan ANCAP bintang 5 yang prestisius untuk model terbaru kami," ungkap Andy Zhang selaku Managing Director Chery Motor Australia. 

Andy menambahkan, "Keselamatan adalah prioritas utama Chery, dan pengakuan ini menggarisbawahi komitmen kami yang tak tergoyahkan untuk menghadirkan kendaraan yang memenuhi standar keselamatan tertinggi dan memberikan ketenangan pikiran bagi pelanggan kami".

Baca juga: Siap-siap Dua Varian Baru Chery Mengaspal di GIIAS 2023

Lebih jauh Ia pun menambahkan, keselamatan adalah prioritas utama bagi Chery. "Pengakuan ini menegaskan komitmen Chery yang tak tergoyahkan untuk menghadirkan kendaraan dengan standar keselamatan tertinggi dan memberikan kenyamanan bagi konsumen kami," tuntas Andy.

(DeF)