chery-tiggo-5x

Chery Tiggo 5X Meluncur, Langsung Dapat Diskon Rp 20 Juta

calender21-02-2024
clock07:00

UCauction, Jakarta - PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi meluncurkan sport utility vehicle (SUV) terbaru mereka untuk pasar Indonesia, yakni Chery Tiggo 5X. Rival kuat Honda HR-V, Kia Sonet, dan juga Hyundai Creta itu menawarkan teknologi modern, serta harga terjangkau.

Prosesi peluncuran Chery Tiggo 5X sendiri berlangsung di gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada Selasa (20/2/2024). Kehadiran Tiggo 5X untuk pasar nasional sendiri sejatinya sudah berhembus sejak akhir tahun 2023 lalu.

Namun baru di bulan Februari ini, Chery Indonesia akhirnya resmi memboyongnya ke pasar domestik. Tiggo 5X sendiri sudah bisa dipesan di ajang IIMS 2024, sekaligus langsung mendapatkan harga khusus yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen.

Untuk pasar domestik, Chery Tiggo 5X tersedia dalam dua varian, yakni Classic dan Champion. Bagi konsumen yang berminat, mobil ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 269 jutaan on the road Jakarta.

"Peluncuran mobil ini menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia yang mendambakan mobil yang memiliki berbagai fitur dan teknologi. Secara dimensi, Chery Tiggo 5x memiliki panjang 4,4 meter, sehingga sangat luas dan nyaman saat digunakan," jelas Assistant President Director PT CSI Zeng Shuo di sela-sela peluncuran.

Spesifikasi Chery Tiggo 5X


Tak hanya berbekal dimensi yang lebih panjang dibandingkan kompetitor. Menyoal fitur, mobil ini terbilang cukup canggih karena sudah dibekali teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS), serangkaian fitur keamanan yang membantu pengemudi ketika berkendara.

Zeng Shuo pun mengklaim, Chery Tiggo 5X sudah diproduksi secara lokal, dan saat ini berupaya untuk meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) minimal 40 persen untuk memenuhi kebutuhan ekspor. Dengan kata lain, SUV ini sudah diproduksi dalam negeri, serta didukung komponen lokal.

Baca juga: Daftar Promo Chery di IIMS 2024, Beli Mobil Listrik Gampang! 

Bicara spesifikasi Chery Tiggo 5X, mobil ini dipersenjatai mesin bensin berkapasitas 1.500 cc 4-silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 154 hp dan torsi 230 Nm, dan dikawinkan dengan transmisi otomatis CVT.


Selain dibekali teknologi ADAS, ada sejumlah fitur pendukung lainnya. Sebut saja instrument cluster full digital, headunit Android Auto dan Apple Carplay, Sunroof, voice assistant, serta 6 airbags.

Bicara desain, Tiggo 5X usung konsep SUV modern yang tertuang melalui hadirnya overfender berkelir hitam serta roofrail di bagian atap. Dalam menunjang penerangan, Tiggo 5X sudah dilengkapi headlamp LED yang menunjang pengemudi berkendara di malam hari.

Buat Sobat UC auction yang tertarik punya Chery Tiggo 5X harus menyiapkan dana sebesar Rp 269 juta untuk varian Classic. Sementara untuk tipe Champion dibanderol Rp 299 juta. 

Baca juga: Di IIMS 2024, Chery Tambah Kuota Harga Spesial Untuk Konsumen Omoda E5


Menariknya selama pameran IIMS 2024 berlangsung, konsumen akan mendapatkan potongan harga langsung sebesar Rp 20 juta untuk pembelian Tiggo 5X Classic ataupun Tiggo 5X Champion. Pabrikan juga mengklaim bahwa proses pengiriman ke konsumen bakal berlangsung mulai bulan Maret, sebelum Hari Raya Idul Fitri 2024.

“Kami belum memutuskannya (kesiapan stok Tiggo 5X) karena tergantung pada produksi pasokan juga, tapi saya pikir mungkin kami akan mencobanya di bulan Maret, untuk mulai mengirimkan ke konsumen, sebelum Lebaran tahun ini,” tutup Zeng.

(Deni)