garda oto

Garda Oto Raih Dua Penghargaan Bergengsi Berkat Inovasi dan Layanan Pelanggan

calender24-10-2025
clock08:00

UC auction, Jakarta - Asuransi Astra kembali menegaskan komitmennya menghadirkan peace of mind bagi pelanggan melalui inovasi berkelanjutan. Melalui produk andalannya yakni Garda Oto, perusahaan berhasil meraih dua penghargaan bergengsi di tahun 2025.

Pertama menjadi Juara 1 Indonesia Most Reputable Companies Kategori Asuransi Kerugian Mobil dengan peringkat Very Good dari SWA dan Business Digest, serta Seamless Customer Experience Initiative of the Year untuk fitur Virtual Survey dan Green Engagement Program of the Year – Garda Oto 30th Anniversary pada ajang Marketeers Editor’s Choice Award (MECA) 2025.

Penghargaan dari SWA dan Business Digest tersebut menilai reputasi merek berdasarkan empat aspek utama: produk dan layanan, kredibilitas perusahaan, nilai dan program, serta hubungan dengan pelanggan.

Penilaian dilakukan melalui survei terhadap 5.000 responden di enam kota besar di Indonesia. Sementara MECA menyoroti kreativitas, inovasi, jangkauan, dan dampak program yang memberikan nilai nyata bagi pelanggan maupun masyarakat.

Baca juga: Honda Culture Indonesia Vol. 2 Berlangsung Semarak di Kota Padang


Selama lebih dari tiga dekade, Garda Oto terus menghadirkan inovasi yang memudahkan pelanggan, mulai dari pembelian polis, perpanjangan, hingga klaim yang kini bisa dilakukan lewat aplikasi myGarda. Fitur terbaru Virtual Survey memungkinkan survei kendaraan dilakukan secara daring melalui video call dengan surveyor.

Tak kalah penting, layanan Garda Akses di nomor 1500112 dan WhatsApp 08950 1 500 112 siap melayani 24 jam, didukung jaringan lebih dari 700 bengkel resmi dengan jaminan suku cadang asli dan garansi hasil perbaikan.

Dalam rangka ulang tahun ke-30, Garda Oto juga menggelar kegiatan Customer Gathering di Jakarta dan Batam. Di Batam, pelanggan diajak menanam 3.000 bibit pohon mangrove dan membuat kerajinan bersama UMKM binaan Kampung Berseri Astra (KBA) Tua Bakau Serip, sebagai bagian dari program Beli Polis Garda Oto = Donasi 1 Pohon.

Selain mempererat hubungan dengan pelanggan, kegiatan ini memperkuat komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat.

Baca juga: GIIAS Bandung 2025 Resmi Dibuka, 18 Merek Memeriahkan!


“Kedua penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan inovasi dan layanan terbaik. Kepercayaan pelanggan adalah tanggung jawab besar yang akan kami jawab dengan komitmen untuk selalu memberikan peace of mind bagi masyarakat Indonesia,” ujar Head of PR, Marcomm & Event Asuransi Astra, Laurentius Iwan Pranoto.

Dengan berbagai inovasi digital, pelayanan ramah, dan komitmen terhadap keberlanjutan, Garda Oto terus memperkuat posisinya sebagai pilihan utama asuransi kendaraan di Indonesia.

Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui informasi terkini seputar dunia lelang dan kabar otomotif terbaru, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

Register Online