ioniq 5 limited edition

Hyundai Ioniq 5 Limited Edition Tersedia 50 Unit di Tanah Air

calender24-03-2025
clock10:00

UC auction, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) kembali merilis varian khusus untuk pasar Indonesia, yang kali ini hadir dalam wujud Ioniq 5 Limited Edition.

Model terbatas Ioniq 5 itu, masih mengusung motif Kawung seperti Ioniq 5 Batik yang sempat diniagakan juga untuk pasar otomotif nasional. Jumlahnya pun bisa dipastikan terbatas, dan menawarkan ekslusifitas bagi penggunanya.

Fransiscus Soerjopranoto selaku Chief Operating Officer HMID menerangkan, “Dengan kebutuhan mobilitas yang terus berkembang, Hyundai berkomitmen untuk menghadirkan lebih dari 15 model baru di Indonesia hingga tahun 2028, termasuk kendaraan ramah lingkungan seperti battery electric vehicle dan hybrid electric vehicle”.

"Kami pun memperluas pilihan lini kendaraan untuk konsumen dengan meluncurkan IONIQ 5 Limited Edition yang memadukan desain elegan kendaraan listrik Hyundai dengan budaya Indonesia," jelas pria yang akrab di sapa Frans itu.

Baca juga: Program Khusus Untuk Pengguna Mobil Hyundai Terdampak Banjir


Ioniq 5 Limited Edition mendapatkan sentuhan Batik Kawung di sejumlah bagian, seperti bumper depan di bawah lampu utama, logo batik di tengah pelek, hingga aksen tembaga yang menghiasi sekililing body.

Sedangkan pada sektor kabin, terlihat dihiasi kelir putih dengan pola batik serupa dengan model terdahulu. Hal ini terlihat dari jok yang hampir terisi penuh oleh pola serupa, kemudian banyak detail batik dan warna tembaga seperti di door trim dan beberapa bagian lain.

Untuk dapur pacunya, Ioniq 5 Limited Edition yang hanya tersedia sebanyak 50 unit itu masih mengusung Electric-Global Modular Platform (E-GMP) yang menggendong baterai 72,6 KWh untuk varian Signature Long Range.

Mobil ramah lingkungan ini mampu menghasilkan torsi 350 Nm dengan tenaga sebesar 217 PS. Mobil mampu melaju dari 0-100 kpj hanya dalam 7,4 detik saja.

Baca juga: Sebanyak 2.012 Unit Mobil Hyundai Terpesan di IIMS 2025


Menyoal fitur, tentu sudah didukung paket Advanced Driving Assistance System (ADAS) lengkap, mulai dari Smart Cruise Control with Stop & Go Function dan Lane Following Assist yang membuat berkendara jadi begitu santai. Tersedia juga fitur Forward Collision-avoidance Assist (FCA) yang dalam mencegah terjadinya tabrakan frontal.

Lalu ada Safe Exit Assist (LFA), Blind-spot Collision-avoidance Assist (BCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA) dan Surround View Monitor (SVM).

Fitur unggulan yang juga disajikan ada Vehicle-to-Load (V2L) yang memungkinkan mobil sebagai sumber listrik portabel dengan menyediakan arus listrik AC dengan daya 3.600 Watt sesuai dengan listrik rumah tangga. Teknologi ini tentu membantu mobilitas dan aktivitas luar ruangan serta dapat menghidupkan perangkat elektronik rumah tangga.

"Kami pun memperluas pilihan lini kendaraan untuk konsumen dengan meluncurkan Ioniq 5 Limited Edition yang memadukan desain elegan kendaraan listrik dengan budaya Indonesia,” tutup Fransiscus.

Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

(DeF)