daihatsu granmax 2023

Ini Alasan Daihatsu GranMax Mampu Menunjang Bisnis Konsumen

calender07-09-2023
clock12:00

UCauction, Jakarta - Daihatsu GranMax lahir sebagai kendaraan yang multiguna, bisa sebagai kendaraan komersial dan juga kendaraan penumpang. Seiring dengan perkembangannya GranMax kini banyak digunakan untuk menunjang usaha, maka tak heran pabrikan mengusung tagline Sahabat Bisnis untuk produk yang satu ini.

Kehadirannya untuk menunjang bisnis para pelaku usaha pun terungkap dari penjualan yang diraih. Di mana mobil ini sukses terjual lebih dari 750 ribu unit sejak diluncurkan pada tahun 2007 lalu hingga kini.

Baca juga: Lebih Dekat Dengan Daihatsu Atrai, Kei Car yang Multifungsi

Untuk pasar Indonesia, Daihatsu GranMax tersedia dalam dua pilihan mesin yakni mesin 1.300 cc dan 1.500 cc. Kedua mesin itu cukup untuk mengakomodir kebutuhan transportasi masyarakat di Indonesia.


Sebagai gambaran, mesin GranMax 1.5 liter usung mesin baru mengandalkan mesin 2NR-VE Dual VVT-i yang menawarkan performa yang lebih responsif. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga sebesar 97 dk pada 6.000 rpm dengan torsi 134 Nm pada putaran 4.400 rpm.

Mesin itu terkenal punya konsumsi BBM yang efisien dan juga diklaim pabrikan lebih ramah lingkungan. Alhasil cocok untuk menunjang bisnis banyak konsumen di Indonesia.

Keunggulan yang ditawarkan Daihatsu GranMax


Menyoal kelebihan yang disajikan Daihatsu GranMax, pada sisi eksterior untuk varian 1.5 liter mengandalkan pelek berukuran 14 inci. Dampaknya mobil ini punya ground clearance atau jarak ke tanah lebih tinggi 15 mm. 

Dengan begitu, pengemudi tak perlu khawatir ketika melibas beragam jalan yang dilalui, termasuk melewati genangan air ketika menghadapi jalan yang menggenang.

Baca juga: Penjualan Ritel Daihatsu Naik, Ini 3 Model Terlarisnya

Bicara kenyamanan, GranMax varian 1.5L juga sudah disematkan teknologi EPS (Electronic Power Steering) yang tentunya lebih memudahkan pengemudi. Karena setir lebih ringan ketika bermanuver ketika berkendara, serta perawatannya pun mudah.


Membahas kabin, GranMax punya lingkar kemudi dengan desain baru yang dirancang lebih memudahkan pengendara. Kabin juga cup holder dan dashboard storage untuk kemudahan peletakan barang yang serbaguna.

Sekadar informasi tambahan, Daihatsu GranMax kini memiliki varian yang beragam, mulai dari pikap, minibus, hingga blind van yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha konsumen. Mobil ini dijual dengan banderol Rp 157,25 juta on the road Jakarta dan sekitarnya.

Tak hanya di Indonesia, GranMax juga terbukti mampu menampung bisnis sejumlah pasar otomotif dunia. Karena mobil ini sudah diekspor ke Jepang hingga saat ini, yang menunjukkan kualitasnya mampu diandalkan.

(DeF)