kelebihan mitsubishi xpander cross

Ini Kelebihan Mitsubishi Xpander Cross, Pelajari Sebelum Beli!

calender29-05-2024
clock19:00

UCauction, Jakarta - Mitsubishi Xpander Cross menjadi salah satu Low Sport Utility Vehicle (LSUV) yang kini bisa jadi pilihan masyarakat di Indonesia. Bicara kelebihan, mobil berlogo 'Tiga Berlian' itu menawarkan keunggulan yang mampu memikat hati konsumen.

Berdasarkan hasil pengujian tim UC auction, setidaknya ada sejumlah kelebihan Mitsubishi Xpander Cross yang bisa jadi acuan konsumen yang pengin meminang mobil yang satu ini.

Apalagi versi facelift yang saat ini dipasarkan di Indonesia menyajikan sejumlah ubahan yang terbilang menarik. Seperti desain eksterior yang lebih atraktif, serta fitur-fitur yang makin lengkap.

Tak sebatas itu saja, Mitsubishi Xpander Cross juga rasanya pas untuk diajak berpetualang bersama keluarga. Karena menawarkan daya jelajah yang mumpuni untuk menaklukan segala medan jalan, kabin yang nyaman, serta BBM yang efisien yang jadi beberapa kelebihan Mitsubishi Xpander Cross.

Penasaran pengin tahu apa saja yang jadi kelebihan Mitsubishi Xpander Cross? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini:

1. Kabin Lapang dan Senyap Jadi Kelebihan Mitsubishi Xpander Cross


Kelebihan Mitsubishi Xpander Cross yang pertama, menurut penilaian tim UC auction terletak pada sisi kabin yang ternyata nyaman saat diajak pelesiran bersama keluarga. Kekedapan kabin yang ditawarkan jadi poin penting, terlebih ketika melakukan perjalanan jauh.

Keunggulan yang ditawarkan tak lepas dari insulasi kabin dan tambahan fitur-fitur baru yang kini dijejali di dalamnya. Di mana pabrikan menambahkan cover mesin dan beberapa pengedap suara untuk memaksimalkan kekedapan kabin. 

Baca juga: MMKSI Resmikan Dua Dealer Mitsubishi di Kalimantan Timur, Ini Detailnya

Dampaknya membuat kabin mobil terasa lebih hening dan tentu menambah kenyamanan. Terlebih secara dimensi mobil ini terbilang mumpuni untuk menampung hingga 7-penumpang.


Di atas kertas, Xpander Cross punya panjang 4.595 mm, lebar 1.790 mm, dan tinggi 1.750 mm. Kabin rasanya sangat nyaman saat diisi oleh 7-penumpang dewasa dengan rata-rata memiliki tinggi 155 cm hingga 170 cm, meski duduk di kursi baris ketiga.

Bagasinya pun cukup besar, karena setidaknya mampu menampung 2-koper berukuran kabin, dan 3-tas ransel. Tak hanya itu, bagasi juga masih mumpuni untuk diisi sejumlah makanan ringan, lho! 

2. Ground Clearance yang Mumpuni Melahap Segala Medan Jalan


Berlanjut membahas mengenai kelebihan Mitsubishi Xpander Cross, terletak pada ground clearance yang ditawarkan. Dampaknya tentu membuat pengemudi tak perlu ragu untuk melahap segala medan jalan, ketika menggunakan kendaraan ini di jalan perkotaan maupun luar kota.

Jarak terendah dari tanah kendaraan sebesar 220 mm, ketika tim UC auction melakukan pengujian. Rasanya tak ada rasa takut ataupun ragu dalam menembus medan sulit.

Selain punya ground clearance yang cukup tinggi, bantingan mobil ini pun terasa empuk dan nyaman. Menurut hasil penelusuran kami, bracket suspension pada bagian depan dan structural adhesive di belakang adalah kunci kenyamanan tetap terjaga.

3. Dibekali Fitur Makin Lengkap


Poin plus yang kami simpulkan, ketika membahas mengenai kelebihan Mitsubishi Xpander Cross. Terletak pada sejumlah fitur yang kini tersemat di pesaing 'Si Kembar' Toyota Rush dan Daihatsu Terios ini.

Kini Xpander Cross sudah didukung beragam fitur-fitur modern dan mengusung teknologi yang serba digital. Walhasil tentu makin memudahkan penggunanya, serta kehadiran teknologi terbaru menyuguhkan visualisasi yang jadi semakin menarik.

Digitalisasi yang dimaksud ialah hadirnya meter cluster berukuran 8 inci. Kehadiran fitur ini makin memudahkan pengguna untuk mengetahui informasi mengenai kendaraan dengan tampilan yang atraktif.

Baca juga: Mitsubishi Pajero Sport dan Xpander Cross Elite Edisi Terbatas Meluncur

Guna menunjang kenyamanan saat perjalanan, pengemudi dan penumpang dimanjakan layar monitor head unit berukuran 9 inci yang sudah terintegrasi dengan gawai, karena sudah dilengkapi dengan Android Auto dan Apple CarPlay. Jadi pengguna makin leluasa dalam memilih saluran hiburan sesuai selera.

Selanjutnya ada fitur AC digital yang membuat tampilan dasbor makin terasa mewah. Apalagi tombol-tombol dasbor kini dirancang semakin minimalis, namun terasa elegan.

4. Semakin Aman dan Efisien


Dari hasil pengujian tim UC auction dalam kurun waktu 5 hari, kelebihan Mitsubishi Xpander Cross yang cukup menarik terletak pada sisi konsumsi BBM-nya yang ternyata sangat efisien, Sob!

Seperti diketahui, Mitsubishi Xpander Cross dibekali mesin MIVEC berkapasitas 1.499 cc 4-silinder DOHC yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 104 dk pada 6.000 rpm dan torsi sebesar 141 Nm. Kebetulan mobil yang kami uji merupakan varian bertransmisi matic CVT.

Tak di sangka, ternyata konsumsi BBM Mitsubishi Xpander Cross sangat efisien untuk digunakan di perkotaan, maupun ketika diajak perjalanan ke luar kota. Saat digunakan di jalan perkotaan, dengan jalur kombinasi konsumsi BBM-nya sebesar 14,8 km/liter.

Sedangkan saat digunakan di jalur bebas hambatan, dengan rute Jatiwarna, Bekasi menuju Bandung, Jawa Barat. Konsumsi BBM yang dihasilkan cukup mengagetkan, dengan pencapaian 21,5 km/liter.


Oh ya.. Keunggulan lainnya mobil ini sudah didukung fitur keselamatan modern, yakni Active Yaw Control (AYC). Fitur ini sangat membantu pengemudi, terlebih ketika melalui jalanan yang licin. 

Cara kerja fitur ini, memungkinkan kendaraan melakukan pengereman otomatis sehingga membuat kendaraan tetap bisa dikendalikan. Ketika melalui jalanan yang basah, seperti menghadapi hujan ataupun genangan.

Baca juga: Daftar Promo Mitsubishi di Mei 2024, Banyak Untungnya

Keunggulan lainnya, Xpander Cross sudah didukung wireless charger dan banyak kompartemen penyimpanan yang sangat berguna untuk menyimpan berbagai barang bawaan. Ketika mobil diajak perjalanan jauh.

Tersedia juga fitur keselamatan lainnya, seperti Anti-lock Braking System (ABS) dan Active Stability Control (ASC) yang mendukung keselamatan, keamanan, dan kenyamanan berkendara di berbagai cuaca dan kondisi jalan.


Fitur itu dipadukan electronic brake distribution (EBD) dan brake assist (BA) yang membantu pengemudi mengatur laju kendaraan dan menghindari rem terkunci saat melakukan pengereman atau saat melintasi jalan licin.

Kemudian ada Hill Start Assist (HSA), sebuah fitur yang akan mengaktifkan rem secara otomatis selama beberapa detik, saat akan melaju di tanjakan sehingga mobil tidak mundur ketika pengemudi memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas. 

Terakhir terdapat fitur emergency stop signal (ESS) yang mengaktifkan lampu hazard secara otomatis. Saat pengemudi menginjak rem di situasi darurat untuk memperingatkan kendaraan di belakang agar tidak terjadi kecelakaan.

5. Ragam Kemudahan Untuk Pengemudi dan Penumpang


Menutup rangkaian kelebihan Mitsubishi Xpander Cross, tentu tak lepas dari fleksibilitas yang dapat memudahkan penggunanya. Di mana fitur-fitur mobil ini banyak membantu pengemudi maupun penumpang ketika berkendara. 

Sebut saja port USB yang mudah dijangkau baik oleh pengemudi maupun penumpang. Tersedia juga fitur wireless charging dibagian depan yang bisa dinikmati oleh pengemudi dan penumpang. 

Lalu untuk baris kedua, terdapat port USB di belakang konsol tengah. Well.. Gimana sekarang sudah tahukan apa saja yang bisa jadi pemikat konsumen untuk meminang Xpander Cross? Semoga informasi ini dapat bermanfaat, Sob!

(Deni)