UC auction, Jakarta - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) punya cara yang istimewa dalam memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April 2025 lalu.
Sebagai bentuk komitmen pabrikan dalam menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan memberikan ruang seluas-luasnya bagi perempuan untuk berkembang dan berkarya, termasuk di industri otomotif, melalui kampanye internal bertajuk “Kita Perempuan, Kita Bisa dan Berkarya”, IAMI ingin menghapus stigma bahwa dunia otomotif hanya diperuntukkan bagi laki-laki.
Kampanye ini menyoroti peran aktif para karyawan perempuan dalam mendukung kemajuan perusahaan dan menegaskan bahwa perempuan memiliki potensi yang sama untuk mengisi posisi strategis.
“Semangat Kartini yang memperjuangkan pendidikan dan kesetaraan menjadi landasan kami dalam menciptakan lingkungan kerja yang mendukung keberagaman dan inklusi. #IsuzuTerusMenemani perempuan tangguh untuk terus berkembang, memberikan kontribusi, dan meraih impian,” ujar Rian Erlangga, Division Head of Business Strategy PT IAMI dalam siaran pers kepada UC auction, Senin (21/4/2025).
Baca juga: Program Isuzu Mudik Gratis Berangkatkan 400 Sopir dan Mekanik
Dari banyaknya karyawan perempuan yang berkarir di Isuzu Indonesia. IAMI memiliki salah satu figus inspiratif yakni Vonie Kurniawaty selaku Division Head of Finance and IT PT IAMI.
Perjalanan kiprahnya yang hampir dua dekade berkarya di industri otomotif, Vonie membuktikan bahwa perempuan mampu menembus batas-batas stigma dan mengemban tanggung jawab besar dalam lingkungan kerja yang kompetitif.
“Berkarier di industri yang masih didominasi laki-laki tentu membawa tantangan, terutama dari ekspektasi dan persepsi terhadap kemampuan perempuan dalam memimpin. Kinerja yang konsisten, komunikasi konstruktif, dan fokus pada solusi adalah kunci membangun kepercayaan,” ungkap Vonie.
Vonie juga menerangkan bahwa IAMI memberikan ruang bagi perempuan untuk berkembang secara profesional. Program pengembangan kepemimpinan, mentoring, hingga budaya kerja yang terbuka dan saling menghargai menjadikan IAMI tempat kerja yang mendukung pertumbuhan perempuan.
“Saya percaya bahwa perempuan tidak harus memilih antara karier dan keluarga. Keduanya bisa berjalan beriringan selama ada sistem dukungan dan manajemen waktu yang baik,” tambahnya.
Sosok Kartini masa kini yang ada lingkup Isuzu Indonesia lainnya yang terbilang menginspirasi ada Yugo Lestari selaku Vehicle Part Cost Analyst PT IAMI. Dengan pengalaman kerja selama 25 tahun, Yugo menjadi bukti nyata bahwa IAMI memberikan hak dan perlindungan setara bagi seluruh karyawannya, termasuk perempuan.
Baca juga: Isuzu Lanjutkan Program Mudik Gratis, Jangkauan Lebih Luas!
“IAMI sangat perhatian terhadap hak-hak karyawan wanita, termasuk perlindungan dari pelecehan seksual. Saya merasa aman dan nyaman untuk terus berkembang dan berkarya,” ungkap Yugo.
Yugo juga menuturkan, bahwa tidak ada diskriminasi dalam pengembangan karier, dan seluruh karyawan diberikan kesempatan yang sama untuk tumbuh.
“Saya berharap PT IAMI terus maju dan menjadi pemain dominan di industri otomotif. Perusahaan ini sudah menjadi tempat bagi saya untuk berkembang dan menunjukkan kompetensi saya secara maksimal,” pungkasnya.
Melalui aksi nyata ini, PT IAMI tidak hanya memperingati Hari Kartini sebagai simbol semangat emansipasi, tetapi juga menghadirkannya dalam bentuk konkret di lingkungan kerja. Isuzu turut membuktikan ekosistem yang sehat dan inklusif, perempuan bisa terus melangkah maju, menginspirasi, dan membawa perubahan signifikan di industri otomotif Tanah Air.
Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.