pabrik chery

Menilik Persiapan Pabrik Chery dan Hadirnya Produk Hybrid di Indonesia

calender11-10-2024
clock15:00

UC auction, Jakarta - Chery menjadi salah satu pabrikan yang terasa ambisius dalam menggarap pasar otomotif Tanah Air. Tak sebatas mebawa produk anyar, pembangunan pabrik Chery pun diproyeksi bakal segera terealisasi, meski saat ini diketahui sudah melakukan perakitan lokal.

Proses perakitan produk Chery di Indonesia, saat ini turut menggandeng PT Handal Indonesia Motor (HIM) yang berlokasi di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Di lokasi yang sama, turut berbagi fasilitas dengan Neta dan Jetour.

Hal ini mendorong pabrikan untuk turut membangun pabrik Chery yang memang dedikasikan hanya untuk memproduksi seluruh lini produk Chery baik untuk pasar dalam negeri maupun mancanegara. Apalagi Chery berkomitmen untuk terus melakukan penetrasi pasar domestik.

Kabar terbaru menyebutkan, Chery juga akan merilis produk bermesin hybrid atau PHEV untuk model Tiggo 8 Series. Bukan tidak mungkin, pabrikan akan melengkapi lini produk Tiggo 8 bermesin hybrid untuk pasar Indonesia.

Zeng Shuo selaku Asst. Vice President PT Chery Sales Indonesia (CSI) mengungkapkan, sudah memiliki teknologi PHEV di China. Namun sejauh ini, mobil tersebut masih mengadopsi konfigurasi setir kiri.

"Chery sudah punya generasi ketiga PHEV platform Tiggo 8 di China, namun setir kiri. Kita ada rencana akan coba membawa yang setir kanan di (tahun) 2025, tapi juga tergantung aturan dari pemerintah," beber Zeng Shuo ketika ditemui beberapa waktu lalu.

Serupa dengan model hybrid pada umumnya, Tiggo 8 Pro PHEV didukung dengan teknologi yang menggabungkan motor listrik dengan mesin pembakaran konvesional untuk menghasilkan efisiensi dan tenaga yang lebih optimal.


"Tiggo 8 Pro bukan kita tidak fokus lagi, tapi ada kemungkinan kita considering langsung ke PHEV atau hybrid, rencananya seperti itu. Jadi ganti powertrain ada kemungkinan," imbuh Zeng Shuo.

Meski sudah memiliki rencana untuk memboyong produk hybrid, namun saat ini Chery Indonesia masih menantikan regulasi pemerintah terkait produk hybrid di Indonesia, serupa dengan subsidi untuk mobil listrik murni, karena mempengaruhi harga yang ditawarkan dan tentunya mempengaruhi daya beli masyarakat.

Baca juga: Mengulik Spesifikasi Chery Tiggo 8 dan Perbedaan Antar Variannya!

"Tapi tunggu policy pemerintah. Ada marketnya, harga cocok, konsumen bisa terima," Shuo menambahkan.

Pabrik Chery untuk Produksi Varian Hybrid?


Membahas lebih mendalam mengenai pabrik Chery dan proyeksi Tiggo 8 PHEV, pabrikan diketahui membuka rencana pembangunan pabrik di Indonesia. CSI mengklaim bahwa pabrik Chery bakal mulai beroperasi pada tahun 2026 mendatang.

Sayangnya, Zeng Shuo masih enggan membeberkan secara rinci terkait informasi detail lokasi dan nilai investasi yang bakal dilakukan pabrikan untuk membangun pabrik baru di Indonesia.

"Kemungkinan besar di 2026 [beroperasi]. Namun untuk nilai investasi, itu tergantung tim factory, mereka sedang melakukan feasibility study. Sudah survei lokasi, namun saya belum bisa jelaskan detailnya,” tukas Zeng Shuo.

Sekadar informasi, saat ini beberapa model Chery sudah dirakit secara lokal yang meliputi Chery Omoda E5, Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, dan Chery Omoda 5 di Pabrik Handal Indonesia Motor. Meski pabrik Chery nantinya akan beroperasi secara mandiri, namun pabrikan memastikan bakal tetap menjalin kerja sama dengan PT HIM.

Baca juga: Zaskia Sungkar dan Irwansyah 'Buka-Bukaan' Soal Chery Tiggo 8

“Ya, sepertinya akan lanjut sama Handal juga. Soalnya kami ada beberapa produk line up sudah investasi di sini,” pungkas Shuo.

Jika nantinya teralisasi, pabrik Chery Indonesia diproyeksi akan menjadi base production untuk mobil setir kanan, yang tidak hanya memenuhi pasar domestik saja. Namun untuk pasar ekspor ke sejumlah negara seperti Vietnam, Filipina hingga Thailand.

Well.. Bagi Sobat UC auction yang ingin mengetahui informasi terkini seputar dunia lelang dan kabar otomotif terbaru, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

(DeF)