UCauction, Jakarta - Kalau bicara mengenai segmen Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) di Indonesia, sejatinya masih ada Nissan Livina yang bisa jadi opsi pilihan bagi masyarakat. Namun sayang hingga saat ini Nissan Indonesia tak kunjung melakukan penyegaran pada lini produk mobil keluarga andalannya itu.
Meski kalau dilihat, sang kembarannya yakni Mitsubishi Xpander sudah mendapatkan penyegaran. Secara tampilan yang lebih segar, fitur yang turut ditingkatkan, serta didukung transmisi CVT pada model teranyarnya.
Berbeda dengan Xpander terbaru, Nissan Livina nampaknya masih berada di 'zona nyaman'. Sejak diluncurkan tidak ada upgrade ataupun ubahan, meski di atas kertas memang penjualannya masih ada di Indonesia.
Ketika di konfirmasi, hingga saat ini diketahui Livina diproyeksi belum akan mendapatkan penyegaran untuk pasar Indonesia. Padahal, bila mendapatkan penyegaran bukan tidak mungkin penjualannya mampu bersaing dengan kompetitor yang saat ini pasarnya makin ketat.
Menurut Caca Tobing selaku Nasional Sales Division Head PT Nissan Motor Distributor Indonesia, hingga saat ini pihaknya belum berencana untuk meluncurkan pembaruan dari Nissan Livina.
Baca juga: 3 Mobil yang Jadi Kejutan Nissan di GIIAS 2024, Canggih!
"Kalau soal facelift atau totally change, itu (masalah) RnD ya. Itu nggak sebanding dengan volume. Kecuali kita produksi global, kalau produksi global lain cerita. Pembaruan sih sejauh ini saya belum dengar. Tapi untuk mempertahankan market kita masih di model ini," jelas Caca ketika ditemui di Jakarta, Rabu (28/6).
Pun tak kunjung mendapatkan sentuhan penyegaran, namun secara penjualan tiap bulan Nissan Livina masih berkontribusi terhadap penjualan Nissan di pasar nasional. Meski secara volume tidak sebesar generasi sebelumnya.
"Sampai saat ini kita masih konsisten, untuk market Indonesia kita tetap komit untuk tetap berproduksi. Tapi kalau bicara mengenai volume, sebenarnya tujuan utama kita bukan volume, tapi lebih ke membangun kepercayaan dari calon customer kita, bagaimana kita memberikan kepuasan kepada pelanggan kita," Caca menambahkan.
Baca juga: Nissan Serena e-Power Meluncur di GIIAS 2024, Segini Estimasi Harganya!
Mengacu kepada data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), penjualan wholesales (distribusi pabrik ke dealer) per bulan tercatat sebesar 20-30 unit saja. Sedangkan untuk varian yang terjual ke pasaran yakni Livina VL. Sepanjang tahun 2024 (Januari-Mei) penjualan Nissan Livina di tercatat sebesar 125 unit.
"Faktanya Livina sampai saat ini Livina masih ada yang beli. Pertama karena secara brand kita kuat, brand imej kita kuat. Meski diisukan pabrik tutup segala macam, faktanya yang beli itu puas," beber Caca.
Ia pun menegaskan, "Kenapa? Kita mulai dari yang namanya kualitasnya. Kita enggak ada (sparepart) KW 1, KW2. Dengan kondisi kualitas tadi, umurnya kan lebih panjang. Makanya customer kita pada happy".
Sekadar informasi, Nissan Livina merupakan mobil keluarga 7-penumpang yang ditawarkan dalam tiga varian, yakni EL, VE, dan VL untuk pasar Indonesia. Mobil ini didukung dimensi panjang 4.510 mm, lebar 1.750 mm dan tinggi 1.700 mm dengan ground clearance sebesar 205 mm.
Kabinnya cukup lapang untuk mengakomodir kebutuhan keluarga di Indonesia. Belum lagi, Livina turut didukung beragam fitur-fitur modern, seperti Nissan Intelligent Driving yang memudahkan saat berkendara, serta meningkatkan keamanan dan kenyamanan. Tersedia juga i-Key With Push Start/Stop Engine Button, lalu didukung headunit layar sentuh berukuran 7 inci yang telah terintegrasi dengan gawai.
Untuk fitur keamanan dan keselamatan, Livina sudah didukung Hill Start Assist (HSA), Vehicle Dynamic Control (VDC), dan Traction Control System (TCS). Guna menunjang keselamatan, Livina sudah dilengkapi Brake Assist, Dual SRS Airbag, ABS, EBD dan seatbelt 3 titik di setiap jok. Ada pula rear camera with parking sensor yang memudahkan pengemudi ketika memarkirkan kendaraannya.
Bicara sektor dapur pacu, mobil ini dibekali mesin 4A91 berkapasitas 1.499 cc 4-silinder yang mampu menghasilkan tenaga 104 PS dan torsi 141 Nm. Tenaga dan torsi disalurkan via sistempe penggerak roda depan melalui transmisi manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.
Menyoal harga, Nissan Livina ditawarkan dengan banderol Rp 292,5 juta untuk tipe EL MT, lalu VE AT Rp 316,5 juta, dan VL AT harus ditebus dengan harga Rp 327 juta.
(Deni)