penjualan ford gjaw

Penjualan Ford di MUF GJAW 2024 Tembus 200 SPK, Ini Model Terlarisnya

calender12-12-2024
clock10:00

UC auction, Jakarta - RMA Indonesia menuai pencapaian positif untuk penjualan Ford di ajang Mandiri Utama Finance Gaikindo Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 yang berlangsung pada 22 November hingga 1 Desember 2024 lalu. Di mana penjualan Ford berhasil membukukan lebih dari 200 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK).

Tingginya penjualan Ford di MUF GJAW 2024 tak lepas dari hadirnya dua model edisi terbatas, yakni generasi terbaru Ford Everest Titanium 4x4 A/T Limited Edition dan Ford Ranger Wildtrak 4x4 A/T Limited Edition, serta varian terbaru Ford Ranger Raptor 3.0L V6 A/T.

Permintaan yang besar dari para pengunjung pameran, sejalan dengan animo masyarakat untuk mengunjungi booth Ford di GJAW 2024.

Toto Suharto selaku Country Manager Ford RMA Indonesia mengatakan, “Kami sangat senang dengan antusiasme masyarakat selama ajang GJAW 2024. Tingginya minat terhadap mobil-mobil andalan kami menunjukkan bahwa Ford RMA Indonesia telah berada di jalur yang tepat dalam memenuhi kebutuhan pelanggan di Indonesia”.

Baca juga: Promo Servis Ford Akhir Tahun, Banyak Diskon dan Bonusnya

"Momentum ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk terus berkontribusi di pasar otomotif Indonesia," jelas Toto.

Lebih jauh Toto menambahkan, “Bagi masyarakat yang belum sempat berkunjung ke GJAW, jangan khawatir. Ford RMA Indonesia menyediakan berbagai promo menarik di akhir  tahun ini untuk memudahkan Anda memiliki mobil Ford idaman”.

Promo Akhir Tahun untuk Mendorong Penjualan Ford


Sebagai upaya mendorong penjualan Ford di penghujung tahun 2024, RMA Indonesia menawarkan promo menarik. Di mana konsumen berkesempatan untuk mendapatkan hadiah liburan ke Vietnam.

Selama periode promo yang berlangsung hingga 31 Desember 2024, pelanggan bisa menikmati berbagai penawaran eksklusif sebagai berikut:

  • Trip to Vietnam: Konsumen bisa mendapatkan liburan gratis ke Vietnam, khusus untuk pembelian Next-Gen Ford Everest Titanium selama periode promo.
  • Voucher jutaan Rupiah: Berkesempatan meraih voucher jutaan rupiah untuk pembelian Next-Gen Ford Everest XLT, Next-Gen Ford Ranger Wildtrak, dan Next-Gen Ford Ranger XLT.
  • Gratis aksesori: Konsumen berkesempatan untuk mendapatkan gratis aksesoris Hamer Auto Roller Lid setiap pembelian Next-Gen Ford Ranger Raptor 2.0 L.

Baca juga: Ford Bawa Produk Edisi Terbatas di MUF GJAW 2024, Ini Daftarnya

Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

(DeF)