50 tahun yuasa

Perayaan 50 Tahun Yuasa Ditandai Hadirnya Aki Hybrid dan Desain Baru

calender15-02-2025
clock10:00

UC auction, Jakarta - PT Yuasa Battery Indonesia resmi meluncurkan dua aki hybrid baru, dan juga desain aki terbaru. Gebrakan ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT 50 tahun Yuasa berkiprah di industri otomotif Tanah Air.

Prosesi peluncuran aki hybrid dan desain kemasan baru Yuasa itu berlangsung di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada Jumat (14/2/2025).

Nuansa yang berbeda dihadirkan Yuasa di ajang IIMS tahun ini, seiring dengan menyambut 50 tahun Yuasa. Mulai dari desain booth dengan nuansa merah hitam, berpadu dengan aksen emas yang tentu menarik mata pengunjung.

Kembali membahas mengenai produk aki hybrid terbaru Yuasa, produk terbaru itu jadi bukti nyata eksistensi pabrikan dalam mendukung kemajuan di industri otomotif Indonesia maupun global.

“Kami lebih berhati-hati untuk bisa launching, karena butuh analisa, pengujian, pemeriksaan sampai benar-benar di launching,” jelas Hasnul S Gani, Direktur Produksi PT Yuasa Battery Indonesia di sela-sela peluncuran di booth Yuasa yang berlokasi di Hall C2 JIExpo Kemayoran.

Aki hybrid Yuasa pun diklaim mampu memenuhi kebutuhan kendaraan modern, dalam menunjang aktivitas harian. Baterai pun dijelaskan memiliki kinerja yang lebih mudah dan efisien.

Baca juga: Ini Rangkaian Kegiatan Positif Sambut Ultah ke-50 Tahun Yuasa di Indonesia


Yuasa Battery Hybrid pun sudah didukung dengan Air Acid langsung asli pabrikan. Jadi pengguna tak perlu repot untuk melakukan pengisian di awal pembelian. Aki ini pun diklaim memiliki daya tahan yang lebih panjang, karena didukung special alloy dan Calcium Plate yang tersemat didalamnya.

Teknologi lain yang tersedia, juga ada High Cranking Ampere dengan special grid design. Terpenting aki ini dipastikan rendah penguapan, pasca kendaraan selesai digunakan.

Untuk ukurannya Yuasa Battery Hybrid dimensinya dirancang serupa dengan varian MF maupun Pafecta. Jadi bisa dipastikan mudah digunakan untuk sejumlah kendaraan berteknologi hybrid di Indonesia.

Soal harga, Yuasa Battery Hybrid ditawarkan mulai Rp 750 ribuan hingga Rp 1,3 jutaan. Banderol itu cenderung terjangkau, mengingat tak berbeda jauh dengan harga produk aki biasa.

“Misalkan secara harga aki tipe tertentu harganya Rp 800 ribu, tipe hybrid kurang lebih dikisaran Rp 840 – Rp 850 ribu. Jadi perbedaan tidak terlalu jauh,” pungkas Hasnul.

Baca juga: Yuasa Battery Kemas Aktivitas dan Promo Menarik di IIMS 2024

Pengenalan Kemasan Baru Dalam Rangka Menyambut 50 Tahun Yuasa


Seiring dengan peluncuran produk aki hybrid, jelang HUT 50 tahun Yuasa. Pabrikan turut memberikan penyegaran pada kemasan aki yang mereka pasarkan di Indonesia.

Perjalanan panjang yang telah dilalui oleh Yuasa Battery tentu patut di apresiasi setinggi-tingginya. Mengingat Yuasa turut berkontribusi besar dalam kemajuan di industri otomotif dalam negeri.

Menandai perjalanan 50 tahun Yuasa, kali ini pabrikan merilis logo baru dalam kemasan seluruh aki yang mereka jajakan. Dengan penyegaran ini, diharapkan memperkuat citra baterai yang kuat, tahan lama dan didukung teknologi canggih.

Sepanjang pameran IIMS 2025, Yuasa juga memberikan beragam promo menarik seperti diskon 12 persen untuk semua jenis produk. Setiap konsumen juga akan mendapatkan garansi 1 tahun untuk setiap pembelian aki motor dan 6 bulan untuk mobil.

Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

(DeF)