UC auction, Jakarta - Penyelenggaraan hari kedua Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) mendapatkan antusiasme yang besar dari para pengunjung. Ajang ini turut memberikan beragam keseruan bagi para pengunjung dari berbagai kalangan, mulai dari pecinta otomotif, modifikator, hingga komunitas otomotif ternama.
Sejak pagi hari, Booth Activity mulai ramai didatangi, terutama saat DK Keiichi Tsuchiya melakukan exclusive release Super Mamego AE86. Keiichi menyapa semua penggemarnya yang rela antre dari pagi hari. Penggemar terlihat sangat puas, ketika bertemu dengan DK serta mendapatkan tanda tangan.
Semarak IMX 2024 di hari kedua, turut menggelar IMX Lifestyle Raffle yang diundi setiap jam yang memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk memenangkan hadiah menarik mulai dari velg Bradley, velg Lenso, velg Rhino berharga puluhan juta hingga Labubu The Monster Flip With Me hanya dengan membeli sticker pack IMX seharga 25 ribu.
Pada hari yang sama, para pengunjung pun beralih ke booth Penta Prima yang baru saja meluncurkan produk terbaru yang memikat para pencinta otomotif. Alfagloss meluncurkan merchandise exclusive, diikuti Omnitara yang turut merilis produk anyar.
Alfagloss mengajak pengunjung untuk menikmati beragam permainan, Indonesia Mini GT mengadakan lomba foto diecast yang memacu semangat kreativitas, Belkote menawarkan VR games yang menawan, serta Penta Prima menggelar permainan chit-chat, serta lelang sepatu Keiichi yang sudah ditandatangani oleh Drift King.
Tak ketinggalan, Engineplus meluncurkan Honda S2000 hasil kolaborasi dengan Top Fuel asal Jepang. Mobil ini dibangun selama kurang lebih satu tahun. Mobil lainnya yang memukau adalah BMW M2 Berg Sport dan Toyota Corolla TRD.
Satu momen yang membuat semua pengunjung bersemangat adalah Aftermarket Auction, di mana semua orang saling bersaing untuk mendapatkan produk aftermarket terbaik impiannya.
Baca juga: IMX 2024 Buktikan Dunia Modifikasi Indonesia Mampu Bersaing
Masih di IMX 2024 pada hari kedua, LBWK melakukan exclusive Nissan Z dengan body kit LBWK pertama di Indonesia. Semua yang hadir menyaksikan peluncuran mobil itu berebut foto untuk mengabadikan momen bersejarah di dunia modifikasi tersebut.
Semarak IMX 2024, turut didukung aksi DJ Performance oleh DJ Dinara dan Maysha Juan menjadi penutup yang sempurna untuk IMX 2024 hari kedua.
IMX 2024 yang bakal berakhir pada Minggu (6/10) akan menggelar Super Giveaway. Tiga mobil akan diperebutkan pada Super Giveaway di penghujung event modifikasi berskala internasional itu.
Tiga mobil ini merupakan hasil modifikasi dari para tokoh ternama, mulai dari Gran Max GH Style oleh Gofar Hilman, Reccoba hasil kolaborasi Arif Brata dan Gofar Hilman, serta Wuling Binguo EV milik Cipung yang dimodifikasi dengan konsep unik dari Raffi Ahmad dan team NMAA.
Baca juga: JDM War di IMX 2024 Tantang 3 Influenser Ternama Adu Kreativitas
Seluruh pengunjung pameran memiliki kesempatan untuk mendapatkan Wuling Binguo EV milik Cipung, cukup dengan membeli tiket on the spot IMX 2024 seharga Rp 100 ribu. Jika menggunakan fasilitas BCA seperti kartu kredit, QRIS BCA, maupun paylater BCA, pengunjung bisa menikmati diskon tiket 50 persen untuk 500 pengunjung pertama yang datang setiap harinya.
Jangan sampai ketinggalan untuk hadir ke ajang IMX 2024 yang berlangsung dari 4-6 Oktober 2024 di Hall 9-10 ICE BSD, Tangerang. Dengan membeli tiket IMX 2024, pengunjung juga bisa menyaksikan langsung aksi memukau kejuaraan drifting Indonesian Drift Series yang juga berlangsung di lokasi sama.
Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui informasi terkini seputar dunia lelang dan kabar otomotif terbaru, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.
(DeF)