goodyear year end trade-in 2023

Ragam Promo Goodyear Year End Trade-In 2023, Cek Keuntungannya!

calender13-11-2023
clock00:00

UCauction, Jakarta - Jelang akhir tahun 2023, Goodyear Indonesia menghadirkan program Goodyear Year End Trade-In 2023 sepanjang bulan November hingga Desember 2023. Hal ini dilakukan Goodyear untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin melakukan perjalanan di momen libur Natal dan Tahun Baru.

Sejalan dengan itu, saat ini open trip dan paket liburan kini menjadi tren yang tidak hanya diminati individual. Namun sudah merambah menjadi alternatif liburan keluarga, atau sering disebut private trip.

Selain itu, Kementerian Perhubungan memperkirakan akan adanya peningkatan mobilitas masyarakat sekitar 44,17 persen lebih besar, dibandingkan dengan tahun sebelumnya dalam liburan Nataru tahun ini.

Seiring dengan keluarga muda yang belakangan banyak memilih gaya berlibur petualangan, termasuk liburan overland. Pilihan tujuannya juga tidak selalu harus lintas pulau, bahkan hanya untuk eksplorasi kota terdekat juga sudah menciptakan momen bersama keluarga.

Baca juga: Goodyear Assurance MaxGuard, Ban Baru Untuk Mobil SUV

Belum lagi, Pemerintah saat ini sudah mendukung melalui hadirnya ruas jalan tol baru untuk menunjang perjalanan liburan, yang tentunya menawarkan spot-spot menarik yang bisa jadi destinasi liburan.

“Antusiasme masyarakat Indonesia untuk merayakan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 diharapkan menciptakan gelombang pergerakan yang besar di semua sisi. Peran serta Goodyear adalah memastikan perjalanan tersebut, aman, nyaman dan lancar pergi dan pulang,” ujar Arfianti Puspitarini, Head of Marketing Goodyear Indonesia.

Sebagai bentuk dukungan menyambut musim libur Natal dan Tahun Baru, Goodyear Indonesia menggelar Program Goodyear Year End Trade-In 2023 yang akan hadir mulai dari 11 November 2023 hingga 12 Desember 2023.


Program Goodyear Year End Trade-In 2023 bertujuan untuk memastikan ban kendaraan konsumen dalam kondisi terbaik, ketika melakukan perjalanan. Konsumen juga bisa memanfaatkan potongan harga hingga 300 ribu rupiah untuk empat ban, untuk menggantinya dengan Goodyear Assurance MaxGuard.

Ban yang memberikan perlindungan 2-in-1 untuk daya cengkeram yang optimal, bahkan di jalan basah dengan aplikasi Teknologi ActiveGrip-nya, dan juga Teknologi DuraGuard yang memberikan perlindungan ekstra dari sobekan tak terduga pada ban ketika perjalanan.

Baca juga: Mitsubishi Triton Educar Sambangi Kota Surabaya, Ini Rangkaian Kegiatannya

Untuk pembelian minimal dua unit, semua produk ban konsumen kecuali Cargo G28, Kelly dan Wrangler D-Sport. Seluruh ban sudah otomatis dilengkapi dengan program Goodyear Worry Free Assurance yang menjamin penggantian ban dalam waktu 12 bulan atau 20.000 kilometer.

Sekadar informasi, program Goodyear Year End Trade-In 2023 hanya tersedia di toko-toko Goodyear bertanda khusus di seluruh Indonesia.

(DeF)