merger honda-nissan

Rencana Merger Honda-Nissan Batal Teralisasi, Ini Alasannya

calender06-02-2025
clock13:00

UC auction, Tokyo - Dua raksasa otomotif asal Jepang, yakni Honda dan Nissan nampaknya batal merger. Hal ini diketahui atas sejumlah alasan antara kedua belah pabrikan yang mungkin tidak menemukan kata sepakat.

Menurut informasi yang beredar luas, batalnya merger Honda-Nissan dengan dalih Honda menjajaki kemungkinan Nissan untuk jadi anak perusahaan mereka.

Padahal penjajakan awal, kedua belah pihak berniat untuk merger dengan kesepakatan posisi penggabungan setara. Seperti dikutip dari laporan Nikkei Asia, Nissan akan menarik Nota Kesepahaman (MoU) yang ditandatangani oleh kedua belah pihak pada Desember 2024 lalu.

Sebagai perusahaan dengan nilai pasar lima kali lebih besar daripada Nissan, Honda memberikan opsi untuk menjadikan Nissan sebagai anak perusahaan, bila ingin ada penggabungan. Namun nampaknya ide itu ditentang keras oleh pihak Nissan.

"Honda telah menjajaki kemungkinan Nissan untuk menjadi anak perusahaan. Pengaturan tersebut menyimpang dari semangat perundingan yang awalnya dibingkai sebagai penggabungan yang setara," jelas seorang sumber kepada Nikkei Asia.

Baca juga: Ragam Aktivitas Honda di IIMS 2025, Ada Mobil Listrik Baru!

Pun begitu, keputusan ini belum diangap sebagai sesuatu yang resmi. Karena berdasarkan juru bicara Nissan berbagi bahwa laporan Nikkei itu tidak berdasar pada informasi apapun yang diumumkan oleh Nissan.


Mereka bertujuan untuk menyelesaikan keputusan pada pertengahan Februari dan akan mengumumkannya di waktu yang sama. Di sisi lain, juru bicara Honda menjelaskan bahwa pihaknya belum mendengar dari Nissan mengenai keputusan untuk menarik MoU yang mereka tandatangani tahun lalu.

Baca juga: Nissan Gallery: Showroom yang Tawarkan Konsep Inovatif

Pertanyaannya, apakah akan ditemukan kata sepakat mengenai merger Honda-Nissan? Kita tunggu bersama keputusannya!

Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.

(DeF)