tiggo 5x

Segera Meluncur di Indonesia, Chery Tiggo 5X Sudah Dipasarkan di 40 Negara

calender29-05-2024
clock08:00

UCauction, Jakarta - Chery Tiggo 5X merupakan SUV kompak yang dijajakan di seluruh dunia, dan sudah digunakan oleh jutaan konsumen. Mobil yang punya desain tangguh dan teknologi cerdas itu, berhasil menduduki peringkat pertama di segmen compact SUV pada China Initial Quality Study 2023SM (IQS). 

Sejalan dengan peluncuran Tiggo 5X yang dijadwalkan berlangung di Indonesia dalam waktu dekat. Mobil ini sudah dirilis di 40 negara dan wilayah dunia.

Pencapaian Chery Tiggo 5X di IQS 2023SM menjadi bukti nyata kualitasnya yang luar biasa. SUV ini telah menarik kepercayaan jutaan pengguna di berbagai negara, termasuk Italia, Afrika Selatan, dan Brasil. 

Menurut data pabrikan, penjualan Tiggo 5X stabil di atas puluhan ribu unit di pasar global. 

"Pencapaian Chery Tiggo 5X di berbagai negara menjadi kebanggaan bagi kami. Keberhasilan ini membuktikan komitmen kami untuk menghadirkan produk berkualitas tinggi yang memenuhi harapan konsumen di seluruh dunia," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia.

Rifkie menambahkan, "Kami yakin, dengan hadirnya Chery Tiggo 5X di Indonesia sesaat lagi, kami dapat menjangkau pasar yang lebih luas dan menjawab kebutuhan konsumen otomotif Indonesia akan sebuah Compact SUV Premium".

Baca juga: Chery Pusaka Bekasi Dilengkapi Layanan 3S, Di Sini Lokasinya


Sekadar informasi, Chery Tiggo 5X dikatakan punya mesin yang bertenaga yang berpadu dengan fitur keselamatan canggih dan struktur bodi yang kokoh guna memberikan perlindungan optimal bagi pengemudi dan penumpang. 

Tidak hanya itu, mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi terkini untuk kenyamanan, konektivitas, dan pengalaman berkendara yang modern. Interiornya berdesain elegan dengan kabin yang luas untuk mengakomodir kebutuhan bersama keluarga.

Secara desain, mobil ini sudah dibekali dengan lampu depan LED lensa berlian kristal, dan lampu DRL dinamis tipe G memberikan kesan sporty dan dinamis. Interiornya punya desain yang nyaman, dilengkapi 34 ruang penyimpanan, AC otomatis, dan interior ekologis serta diklaim menawarkan kabin yang senyap.

Baca juga: Perluas Jaringan di Jawa Barat, Dealer Chery Amarta Padalarang Resmi Beroperasi

Beragam fitur tersedia, seperti head unit layar sentuh berukuran 10,25 inci, sistem PEPS (Passive Entry Passive Start), dan kamera 360 berdefinisi tinggi menjadikan pengalaman berkendara semakin canggih. 

Di atas kertas, mobil ini didukung mesin 1.500 cc NA dengan transmisi CVT. Chery Tiggo 5X dirancang dengan mempertimbangkan kondisi jalan di Indonesia yang beragam. Well.. Patut ditunggu peluncurannya di Indonesia.

(DeF)