UC auction, Jakarta - Sebagai bagian dari evaluasi kualitas dan tanggung jawab terhadap konsumen, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan pelaksanaan kampanye Suzuki Product Quality Update atau yang juga dikenal dengan recall untuk Suzuki Grand Vitara.
Recall Suzuki Grand Vitara bertujuan memastikan seluruh unit yang beredar di Indonesia memenuhi standar keamanan global Suzuki serta memberikan jaminan kepuasan jangka panjang bagi pelanggan.
Berdasarkan pendataan internal, program ini menargetkan 148 unit Grand Vitara dengan periode produksi Desember 2024 hingga April 2025.
Pemeriksaan difokuskan pada komponen Speedometer Assy Comb, khususnya pada indikator level bahan bakar dan lampu peringatan, yang berpotensi mengalami penyimpangan akurasi informasi kepada pengemudi.
“Suzuki menginformasikan adanya kebutuhan pemeriksaan kualitas pada komponen speedometer Grand Vitara. Mengingat unit yang dipasarkan di Indonesia juga merupakan bagian dari produksi global tersebut, Suzuki Indonesia merasa perlu menjalankan kampanye Product Quality Update ini demi menjaga keselamatan serta standar kualitas produk kami,” ujar Hariadi, Asst. to Aftersales Department Head of Service PT SIS.
Baca juga: Penjualan SUV Suzuki Naik di Akhir 2025, XL7 dan Fronx Laris!
Secara teknis, potensi ketidakakuratan itu dapat menyebabkan perbedaan antara informasi bahan bakar yang tertera pada speedometer dengan kondisi sebenarnya di dalam tangki.
Suzuki memastikan pemeriksaan akan dilakukan sesuai prosedur standar, dan penggantian komponen akan dilakukan gratis apabila ditemukan ketidaksesuaian.
Proses pemeriksaan diperkirakan berlangsung kurang dari 30 menit, sementara penggantian komponen membutuhkan waktu tambahan hingga maksimal satu jam.
“Kami mengimbau pelanggan yang unitnya masuk dalam daftar pengecekan untuk tidak menunda kunjungan ke bengkel. Kesiapan suku cadang maupun tim teknisi telah kami pastikan tersedia di jaringan Bengkel Resmi Suzuki,” tambah Hariadi.
Suzuki juga mengimbau pelanggan untuk melakukan booking service terlebih dahulu guna memastikan ketersediaan jadwal. Informasi lebih lanjut mengenai daftar kendaraan yang perlu diperiksa dapat diakses melalui Halo Suzuki di 0800-1100-800 (bebas pulsa 24 jam) atau WhatsApp 0811-1993-0800.
Baca juga: Suzuki S-Presso, Opsi City Car Kompak Dengan Gaya SUV yang Efisien
Recall Suzuki Grand Vitara jadi wujud komitmen pabrikan dalam menjaga kualitas, keselamatan, dan kepercayaan pelanggan di pasar otomotif Indonesia.
Well.. Buat Sobat UC auction yang ingin mengetahui update terbaru seputar dunia lelang dan kabar otomotif, bisa mengunjungi website kami di www.UCauction.co.id atau hubungi Hallo UC di 0811 9009 404.