ciri-ciri-pengemudi-mengantuk

Mengenal 4 Ciri-Ciri Pengemudi Mengantuk, Wajib Waspada!

calender09-02-2024
clock19:00

UCauction, Jakarta - Bagi kalian yang kerap mengemudi dalam menunjang mobilitas sehari-hari. Wajib mengetahui ciri-ciri pengemudi mengantuk ketika berkendara.

Pasalnya pengemudi ngantuk dapat berisiko bagi pengguna jalan lainnya, termasuk diri sendiri. Oleh karena itu, baik untuk setiap pengendara mengetahui ciri-ciri pengemudi mengantuk.

Tujuannya supaya Sobat UC auction bisa mengantisipasi kondisi tersebut, supaya kamu bisa sampai tujuan dengan selamat, aman, dan juga tentunya nyaman.

Menurut Jusri Pulubuhu selaku Founder & Training Director Jakarta Defensive Driving and Consulting (JDDC), dengan tegas melarang bagi setiap pengemudi untuk memaksakan diri tetap mengemudi dalam kondisi mengantuk.

Jusri menekankan, bahwa penurunan kesadaran pengendara dapat berisiko menimbulkan halusinasi yang berpotensi fatal bagi diri sendiri, dan juga pengguna jalan lain.

Baca juga: Mengemudi Saat Hujan Deras? Ini Tips Jitu Ala Daihatsu

“Seakan-akan ada bayangan mobil atau truk di depan mata. Akhirnya, rem mendadak merespon, tanpa disadari. Bisa juga terjadi banting setir dan menabrak pagar pembatas jalan tol,” kata Jusri.

Selalu Waspada Ketika Berkendara, Apalagi Saat Bertemu Pengemudi Mengantuk


Berdasarkan hasil analisa tim UC auction, setidaknya ada empat ciri-ciri pengemudi mengantuk yang perlu diketahui. Supaya kalian bisa mengantisipasi dan harus dihindari.

Keempat ciri-ciri itu memang keras dirasakan pengemudi, terlebih saat melakukan perjalanan jauh. Buat kalian yang penasaran, sebaiknya menyimak artikel ini sampai habis:

1. Kerap Melakukan Pengereman Mendadak

Ciri-ciri pengemudi mengantuk yang kerap ditemui ialah pengendara kerap melakukan pengereman secara mendadak, tanpa alasan yang jelas. Refleks yang buruk menjadi manifestasi dari kondisi ngantuk, di mana pengemudi mobil tidak mampu merespons situasi dengan cepat dan tepat.

Terlebih kondisi itu terjadi di jalan tanpa hambatan ataupun masalah di depan jalan. Pengemudi yang ngantuk biasanya kerap melakukan pengereman secara tiba-tiba, dan hal ini berisiko menyebabkan kecelakaan.

2. Kendaraan Melaju Dalam Kecepatan Tidak Konsisten


Kedua membahas ciri-ciri pengemudi mengantuk, biasanya berkendara dalam kecepatan yang tidak konsisten. Jika menemui kendaraan seperti ini, sebaiknya Sobat waspada!

Umumnya pengendara yang mengantuk mengalami kesulitan menjaga kecepatan kendaraan tetap stabil. Kerap menaik-turunkan kecepatan atau ketidakmampuan untuk mempertahankan kecepatan, biasanya menjadi indikasi pengemudi tersebut sedang berjuang melawan rasa kantuk yang dialami.

Baca juga: 3 Fakta Penting Mengenai Busi NGK yang Perlu Diketahui Pengguna

3. Oleng ke Kiri dan Kanan

Perilaku oleng ke kiri dan kanan menjadi pertanda lain yang menunjukkan pengemudi yang mengantuk. Biasanya mereka terlihat kesulitan menjaga kendaraan bergerak dalam jalur yang lurus, meliuk-liuk secara perlahan, karena kesadaran mereka yang mulai menurun.

Saat hal sudah terlihat, sebaiknya menghindar karena dapat membahayakan pengguna jalan lain yang berada di sekitarnya.

4. Salah Injak Pedal, Menjadi Indikasi Pengemudi Mengantuk yang Berpotensi Sebabkan Kecelakaan

Terakhir membahas ciri-ciri pengemudi mengantuk, jika sudah sangat kantuk menyebabkan salah injak pedal. Mereka mungkin keliru dalam menginjak pedal gas, ketika seharusnya menggunakan pedal rem. Ciri-cirinya yang terlihat dari luar, biasanya mereka mengerem mendadak, atau memacu kendaraan secara agresif.

Apabila hal ini sudah terjadi, berpotensi menyebabkan kecelakaan serius. Terlebih jika pengemudi sudah tak mampu mengontrol kendaraan dengan maksimal.

Well.. Semoga informasi mengenai ciri-ciri pengemudi mengantuk ini dapat bermanfaat untuk Sobat, yang kerap melakukan perjalanan jauh ataupun berkendara dalam menunjang mobilitas sehari-hari.

(DeF)