spesifikasi daihatsu rocky

Mengenal Spesifikasi Daihatsu Rocky, Ketahui Sebelum Membeli

calender21-11-2023
clock10:00

UCauction, Jakarta - Banyak calon konsumen yang belum mengetahui spesifikasi Daihatsu Rocky, yang sejatinya memiliki sejumlah keunggulan dan tentunya tak lepas juga dari kekurangan. Pabrikan mengklaim SUV kompak satu ini menyuguhkan tampilan sporty dan diklaim cocok untuk konsumen yang berjiwa muda.

Tak hanya itu, Daihatsu Rocky juga kini mengusung platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA) yang menjadi salah satu daya tariknya. Harga yang ditawarkan pun kompetitif, dan sudah dibekali teknologi canggih untuk menunjang kebutuhan konsumen.

Untuk diketahui, Daihatsu Rocky ditawarkan dengan banderol mulai Rp 209,25 juta hingga Rp 277,65 juta one the road Jakarta dan sekitarnya. Banderol yang terbilang menarik, untuk segmen SUV kompak yang kini dihuni oleh banyak kompetitor dari beragam pabrikan.

Penasaran ingin tahu spesifikasi Daihatsu Rocky, yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini:

Spesifikasi Daihatsu Rocky


Membahas lebih mendalam mengenai spesifikasi Daihatsu Rocky, mobil ini ditawarkan dalam dua pilihan mesin yakni 1.0 liter turbocharged dan mesin 1.2 liter. Melengkapi platform DNGA, performa mesin 1.0 liter Turbocharged memberikan performa dan akselerasi layaknya mesin dengan kapasitas lebih besar.

Sementara untuk mesin berkubikasi 1.2 liter menghasilkan mesin bertenaga dan tetap efisien. Kedua mesin tersebut dipadukan transmisi otomatis CVT dan manual 5-percepatan, yang menawarkan perpindahan gigi yang halus, senyap, dan mampu menekan konsumsi BBM lebih efisien.

Baca juga: Penjualan Ritel Daihatsu Hingga Oktober 2023 Tembus 164 Ribu Unit

Selain spesifikasi Daihatsu Rocky yang mumpuni, secara desain mobil ini terlihat sporty dan stylish berkat hadirnya grilldepan yang didominasi aksen hitam, outer mirror pada bodi samping spion, dan gun metal skid plate.


Rocky juga didukung pelek alloy berkelir hitam dengan ukuran 16 inci (varian tertentu) yang mendukung tampilannya jadi terasa tangguh. Untuk dimensinya mobil ini punya panjang 4.030 mm, lebar 1.710 mm dan tinggi 1.635 mm.

Masuk ke dalam kabin, Daihatsu Rocky menawarkan dasbor dengan desain yang modern. Pada bagian meter cluster terlihat sudah dilengkapi teknologi full digital dengan 4 mode tampilan yang dapat dipilih sesuai dengan style dan selera penggunanya.

Guna memudahkan penggunanya saat menggunakan aplikasi smartphone, Daihatsu Rocky menyediakan fitur display audio support smartphone connection melalui head unit layar sentuh berukuran 7 inci. Selain itu, tersedia juga Active Subwoofer, sistem audio dengan suara bass berkualitas yang membuat perjalanan penggunanya semakin fun to drive.


Dalam menunjang keamanan dan kenyamanan Rocky didukung A.S.A (Advanced Safety Assist) yang menggunakan sensor pada stereo camera kaca depan untuk mendeteksi objek di depan mobil, lalu memberikan peringatan jika mobil dalam potensi bahaya.

Baca juga: Daihatsu Dress Up e-Challenge Bakal Digelar Dalam 2 Kontes Modifikasi

A.S.A memiliki 6 fungsi berbeda, yaitu Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control, Front Departure Alert, Lane Departure Warning, dan Lane Departure Prevention. Selain A.S.A, Daihatsu Rocky juga dibekali dengan rear parking camera dan back sonar yang dapat membantu visibilitas pengendara agar lebih aman saat bermanuver mundur.


SUV ini sudah dilengkapi dengan SRS Airbag untuk pengemudi dan penumpang, ABS (Anti-Lock Brake System), dan EBD (Electronic Brakeforce Distribution), serta VSC (Vehicle Stability Control), dan HSA (Hill Start Assist) tergantung varian dan tipe transmisi yang dipilih.

Terakhir membahas mengenai spesifikasi Daihatsu Rocky, mobil ini ditawarkan dalam pilihan warna yang stylish yaitu 2-Tone Compagno Red, 2-Tone Icy White, Compagno Red, Yellow Metallic, Shining Pearl White, Ultra Black Solid, Dark Grey Metallic, Classic Silver Metallic, dan Icy White.

Well.. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sobat UC auction yang ingin membeli  Daihatsu Rocky.

(DeF)