part cadangan sepeda motor

Nih, 4 Part Cadangan Motor yang Perlu Dibawa Saat Touring

calender18-04-2023
clock00:00

UCauction, Jakarta - Berkendara menggunakan sepeda motor jarak jauh perlu dipersiapkan secara matang. Tak lupa, Sobat UC auction perlu membawa part cadangan selama perjalanan.

Tujuannya, jika terjadi kerusakan bisa langsung ditangani secara tepat dan cepat. Beberapa part cadangan yang kamu bawa pun biasanya rentan mengalami kerusakan, terlebih ketika turing.

Adapun part cadangan yang dimaksud merupakan part-part ringan yang penggantiannya pun bisa dilakukan sendiri, terlebih dalam keadaan darurat yang jauh dari bengkel. Penasaran ingin tahu kira-kira part apa saja yang perlu kalian bawa?

Untuk lebih jelasnya yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini

1. Bohlam Jadi Part Cadangan yang Perlu Dibawa


Sepeda motor yang saat ini dijajakan di Indonesia masih menggunakan bohlam sebagai lampu penerangan. Bohlam sendiri cukup beragam kegunaannya, ada yang jadi lampu utama, lampu sein, hingga lampu rem.

Lampu sendiri berfungsi sangat krusial ketika kamu melakukan perjalanan. Karena fungsinya tak sebatas sebagai penerangan saat kondisi jalan gelap, namun juga jadi salah satu alat komunikasi antar pengendara.

Baca juga: Harga Suzuki V-Strom 250 SX Tembus Rp 59,5 Juta, Ini Detailnya

Nah.. Bila bohlam putus tentunya akan membahayakan kamu dan juga pengendara lainnya. Oleh karena itu, penting untuk Sobat UC auction persiapkan part cadangan di ransel ataupun tas yang kamu bawa.

Penyimpanan bohlam sendiri cukup mudah, namun harus ditempat yang aman. Guna menghindari bohlam pecah saat di perjalanan.

2. Sambungan Rantai


Ketika rantai sepeda motor kamu putus, tentunya akan sangat merepotkan. Khususnya bagi Sobat UC auction yang menggunakan sepeda motor manual tipe sport ataupun bebek.

Akibat rantai putus biasanya mengakibatkan tenaga dari mesin tidak bisa diteruskan ke roda belakang. Rantai putus biasanya dikarenakan oleh rantai kering atau kotor, gir yang sudah lancip, hingga setelan rantai yang terlalu kendur.

Dalam kondisi darurat ketika mengalami rantai putus, kamu bisa menanganinya dengan sambungan rantai. Oleh karena itu, penting untuk kamu membawa sambungan rantai sebagai part cadangan yang perlu dibawa.

Harapannya ketika rantai putus bisa disambung kembali. Namun perlu diingat, sesuaikan lebar sambungan rantai dengan rantai motor masing-masing. 

Pasalnya ada sejumlah tipe seperti 414, 420, 428, sampai 520. Jadi jangan sampai salah bawa tipe sambungan rantai ya!

3. Sekring yang Biasanya Mengganggu Kelistrikan


Bentuknya memang kecil, namun jangan sepelekan kegunaannya. Karena sekring memegang peranan penting dalam mendukung kenyamanan dan keamanan berkendara.

Penting bagi kamu untuk membawa sekring cadangan, dan bisa dibilang komponen ini jadi part cadangan yang perlu disiapkan. Meski bentuknya kecil dan memang posisinya tak terlihat mata. Maka tak heran banyak orang yang mengesampingkan komponen satu ini.

Baca juga: Mudik Pakai Motor? Perhatian Ekstra Untuk 4 Komponen Ini

Padahal fungsinya penting dalam kelistrikan sepeda motor, jika putus maka kelistrikan tidak akan hidup. Pabrikan sepeda motor pun umumnya menyiapkan sekring cadangan pada setiap sepeda motor yang mereka pasarkan di Indonesia.

Well.. Penting untuk kalian menyiapkan sekring dalam kondisi baik dan juga membawa cadangannya, agar bisa digunakan ketika kondisi darurat.

4. Kunci Cadangan


Mungkin yang satu ini jadi part cadangan yang kerap luput dari perhatian pengendara. Padahal momen kunci hilang saat perjalanan kerap terjadi, Sob!

Penyebabnya cukup beragam, namun umumnya karena keteledoran penggunanya, seperti lupa menyimpan atau tanpa disadari jatuh di suatu tempat. 

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk kamu juga membawa kunci motor cadangan untuk mencegah kondisi di atas. Namun yang membutuhkan perhatian ekstra, kamu menempatkan atau menyimpan kunci cadangan di tempat yang benar-benar aman dan tidak diketahui banyak orang.

Khusus untuk sepeda motor yang sudah dibekali dengan keyless, bisa membawa remot cadangan atau membawa baterai cadangan sebagai antisipasi. Karena bukan tidak mungkin baterai di remote sudah lemah ataupun habis dayanya, yang menyebabkan motor jadi tak terdeteksi oleh remote.

(DeF)