UCauction, Jakarta - Buat masyarakat yang ingin mudik Lebaran dari Jakarta ke Solo, wajib tahu nih mengenai tarif tol Jakarta-Solo. Tujuannya agar bisa menyiapkan uang elektronik sesuai dengan kebutuhan.
Sebagai informasi, jalan tol Jakarta-Solo terbentang sepanjang 539 kilometer dengan tarif total sebesar Rp 461 ribu untuk mobil golongan 1. Untuk tiba di Solo, setidaknya Anda harus melalui beberapa kota di wilayah Jawa Barat dan juga Jawa Tengah, seperti Majalengka, Cirebon, Brebes, Tegal, Pekalongan, Batang, dan Semarang.
Lamanya perjalanan sendiri ditempuh dalam kurun waktu 7 hingga 8 jam dengan kondisi jalan lancar dan mengemudi santai ya Sobat UC auction!
Hingga tiba di Solo dari Jakarta, kamu wajib melalui serangkaian ruas tol Trans Jawa. Mulai dari Jakarta Outer Ring Road (JORR) atau bisa melalui Tol Dalam Kota Jakarta.
Selanjutnya kamu akan melalui Tol Jakarta-Cikampek, Tol Cikopo-Palimanan, Tol Palimanan-Kanci, Tol Kanci-Pejagan, Tol Pejagan-Pemalang, Tol Pemalang-Batang, Tol Batang-Semarang, Tol Semarang ABS, dan Tol Semarang-Solo.
Baca juga: Cara Beli Mobil di Lelang, Aman Dalam Satu Genggaman
Ketika tiba di Solo, kamu perlu memilih gerbang tol (GT) yang lebih dekat dengan lokasi tujuan. Bisa melalui GT Colomadu, GT Bandara Adi Soemarmo, GT Ngemplak, dan GT Gondangrejo.
Nah.. Pertanyaannya tentu seputar tarift tol Jakarta-Solo terbaru di tahun 2023. Sebagai gambaran dan hasil pengujian tim UC auction, kami simulasikan untuk mobil yang mau keluar GT Colomadu menuju Solo.
Membahas lebih lanjut mengenai tarif tol Jakarta-Solo terbaru untuk perjalanan mobil golongan 1 atau biasanya mobil pribadi. Besaran biaya yang perlu dikeluarkan adalah Rp 461 ribu, jika keluar di GT Colomadu. Biaya itu tidak dibayarkan sekaligus, melainkan secara parsial di setiap ruas jalan tol yang kamu lalui.
Saat melalui tol JORR, yang merupakan tol pertama yang akan dilalui saat perjalanan menuju Solo. Pengendara wajib mengeluarkan dana berikut ini:
Berlanjut, biaya yang harus dikeluarkan saat melalui ruas Tol Jakarta-Cikampek, cenderung terjangkau. Besaran biayanya di bawah ini:
Ruas tol Cikopo – Palimanan menjadi salah satu ruas tol dengan panjang 116,8 kilometer yang tentunya akan ditempuh dalam waktu cukup lama. Berikut kluster biaya tol untuk melewati ruas ini.
Baca juga: Jelang Idul Fitri, Segini Biaya Sewa Mobil Saat Lebaran
Melanjutkan perjalananmu, untuk sampai ke Solo pengendara wajib melalui tol Palimanan-Kanci atau yang juga dikenal dengan tol Palikanci. Ruat tol ini membentang sejauh 26,3 km dengan biaya tol:
Adapun untuk biaya tol Kanci-Pejagan yang punya panjang 35 kilometer tarifnya sebesar:
Ruas tol selanjutnya yang perlu dilalui dalam perjalanan melalui Tol Jakarta ke Solo adalah ruas Pejagan–Pemalang dengan rincian biaya sebagai berikut:
Kemudian kamu akan melewati tol Pemalang-Batang, sebelum menuju ke Semarang (Kalikangkung). Daftar biaya tolnya berikut ini:
Besaran tarif tol yang harus dibayarkan saat melewati tol Batang – Semarang (Kalikangkung):
Sebelum memasuki ruas terakhir, Kamu akan melewati tol Semarang ABC. Cek daftar harganya sebagai berikut:
Ruas tol jelang akhir yang perlu dilalui adalah tol Semarang-Solo. Sebelum keluar di gerbang Kartasura.
Gimana Sobat UC auction? Sekarang sudah ada gambaran mengenai tarif Tol Jakarta-Solo terbaru 2023. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kamu yang ingin melakukan perjalan ke kampung halaman ataupun sekadar menikmati libur Lebaran di tahun ini.
Baca juga: Mau Berangkat Mudik? Pelajari Istilah Safety Loading
Sekadar informasi, diperkirakan arus mudik Lebaran 2023 akan mengalami lonjakan pemudik hingga 128,3 juta. Guna mengantisipasi kemacetan, Korlantas Polri telah menyiapkan rekayasa lalu lintas dibeberapa wilayah.
Selain itu, Presiden Joko Widodo juga sudah memutuskan cuti bersama dimajukan mulai 19 April 2023. Jangan lupa untuk menyiapkan kartu e-toll sesuai dengan besaran biaya hingga sampai ke kota tujuan. Karena seluruh transaksi di gerbang tol akan dilakukan secara cashless.
(DeF)