UCauction, Jakarta - Memanfaatkan momentum Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, PT Sokonindo Automobile resmi meluncurkan Seres E1 untuk pasar Indonesia. Kehadiran mobil listrik mungil ini jadi pilihan baru bagi masyarakat di Tanah Air.
Sosok Seres E1 sendiri jadi bentuk dukungan pabrikan untuk mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang sedang didorong oleh pemerintah. Seres E1 siap bersaing di segmen mobil kompak elektrik yang diklaim cocok menunjang mobilitas perkotaan yang ramah lingkungan.
"Kami menghadirkan Seres E1 yang ditujukan sebagai solusi mobilitas di dalam kota yang membutuhkan kendaraan lincah, dapat diandalkan, dan ramah lingkungan," jelas COO PT Sokonindo Automobile, Franz Wang di sela-sela perhelatan GIIAS 2023.
Baca juga: DFSK dan Seres, Pabrikan Otomotif yang Serupa Tapi Tak Sama
Seres E1 dibekali dengan baterai Lithium Iron Phosphate dengan jarak tempuh maksimal 220 km (Seres E1 Type L) dan konsumen bisa dengan mudah mengisi daya baterai sehari-hari di rumah. Selain punya baterai yang mumpuni, mobil ini dibekali dengan torsi sebesar 100 Nm yang dialirkan melalui transmisi matik.
Dengan motor listrik tersebut, diklaim pabrikan memudahkan pengemudi ketika berkendara di jalan perkotaan, dan sajikan perjalanan yang menyenangkan.
Beragam fitur keamanan juga turut disematkan, sebut saja Anti-lock braking system (ABS), electronic brake distribution (EBD), Brake Assist (BA), Hill Hold Control, kamera parkir, cruise control, dan mode berkendara. Di type L, sudah dibekali dengan Electronic Stability Control dan Electronic Parking Brake with Auto Hold.
Guna memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi konsumen, pabrikan menjamin Seres E1 dengan garansi 8 tahun untuk baterai, garansi 3 tahun yang menjamin kendaraan, dan konsumen juga bebas perawatan selama 3 tahun.
Baca juga: Dishub Bali Uji Coba DFSK Gelora E Untuk Dukung Sektor Pariwisata
“Penentuan harga Seres E1 ini menjadi refleksi semangat PT Sokonindo Automobile untuk memasyarakatkan kendaraan listrik, dan bentuk partisipasi aktif dalam mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang diusung Pemerintah Indonesia. Mengingat Indonesia sudah memiliki rencana untuk mencapai Net Zero Emission Tahun 2060 yang perlu mendapatkan dukungan dari seluruh pihak,” tambah Franz Wang.
Buat masyarakat yang penasaran dengan sosok Seres E1 bisa mengunjungi GIIAS 2023 yang berlangsung hingga 20 Agustus 2023 di ICE, BSD City, Tangerang Selatan. Tak sebatas Seres, di area pameran juga terdapat DFSK yang memajang berbagai jenis kendaraan mulai dari Gelora E, Glory I-Auto, Glory 560 serta Super Cab.
(DeF)