iims 2024

Seru, IIMS 2024 Bakal Usung Konsep Autotainment

calender10-07-2023
clock12:00

UCauction, Jakarta - Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 bakal mengusung tagline 'Your Infinite Autotainment Experience' yang bakal sajikan konsep autotainment. Pameran yang akan berlangsung pada 15-25 Februari 2025 itu tetap digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta. 

Tentunya melalui konsep autotainment (automotive dan entertainment) bakal lebih memanjakan pengunjung yang hadir ke IIMS 2024. Di mana Dyandra Promosindo mengemas beragam program menarik, seperti IIMS track, Skybridge, EV Area, Indoor Water & Display Area, Infinite Live, dan Infinite Show. 

Pembeda dari gelaran sebelumnya, Infinite Live yang menjadi panggung hiburan di ajang otomotif ini bakal turut memboyong artis internasional.

Selain itu, Dyandra pun masih akan membawa beragam program unggulan di IIMS 2024, sebut saja Indonesia Automodified, Indonesia Offroad Federation, Community Experience, Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), Pembalap 3 Generasi, IIMS Parade, Indonesia Boating Gathering, IIMS Talkshow, EV Area, EV Test Ride.

Baca juga: Catatan IIMS 2023, Transaksi Tembus Hingga Rp 3,45 Triliun

Ada juga program Special Guest Experience, PAHAMI Audio Contest All Champion, Miss IIMS, IIMS Award, IIMS Motoshow, IIMS Remote Control, Special Guest Car, Mini 4WD Championship, Satmori & Sunmori, Test Drive & Test Ride, IIMS Drift, IIMS Push Bike Race, dan Otomotif Group Experience.

“Kami melebur elemen otomotif dan hiburan menjadi satu. Para pengunjung dapat menikmati beragam entertainment pada IIMS 2024 dari pertunjukan berbagai aksi program yang atraktif dan interaktif serta pertunjukan musik IIMS Infinite Live yang akan menghadirkan para musisi ternama Indonesia.” jelas Rudi MF, Project Manager IIMS 2024.


Di ajang IIMS 2024 pun masih didukung oleh PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) bersama dengan PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk (Adira Finance) dan didukung oleh MUFG Bank, Ltd (MUFG) yang kembali menjadi sponsor utama, sejak tahun 2022 lalu.

Pada 7 Juli 2023, IIMS bersama MUFG Group melakukan penandatanganan kesepahaman dan kesepakatan untuk bekerja sama sebagai Official Bank Partner dan Official Multifinance Partner hingga penyelenggaraan 3 tahun ke depan.

Baca juga: Perjalanan ADM Sejak 1978 Hingga Produksi 8 Juta Unit Daihatsu di Indonesia

“Partisipasi MUFG bersama dengan Danamon dan Adira Finance dalam IIMS merupakan bukti kuat dukungan kami terhadap sektor otomotif. Melalui penandatanganan kesepahaman dan kesepakatan untuk bekerjasama hingga 3 tahun kedepan dengan Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara IIMS, kami berharap dapat terus berkontribusi bagi pertumbuhan ekosistem otomotif di Indonesia dengan menggabungkan kemampuan kolaborasi global dan domestik secara komprehensif, menciptakan rantai keuangan yang kuat serta menjadi mitra keuangan tepercaya,” jelas Tadanobu Hirano, Managing Director, Deputy Head of Japanese Corporate Banking, MUFG Bank, Ltd., Jakarta Branch.

Tak hanya bakal digelar di Jakarta saja, namun IIMS 2024 pun dijadwalkan bakal berlangsung di Surabaya pada Semester II tahun 2024. Harapannya melalui event ini dapat sajikan kesempatan dan pengalaman yang berbeda bagi lebih banyak pengunjung dan juga pelaku industri otomotif di berbagai daerah di Indonesia.

(DeF)